Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Jajaran Lapas Tamako Ikuti Upacara Tabur Bunga di TMP Santiago Tahuna

Mm 20240425 130140 0000

Tahuna - Mengusung Tema "Pemasyarakatan Pasti Berdampak" Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024 Jajaran Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Tamako Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara mengikuti rangkaian kegiatan Upacara Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Santiago Tahuna yang dilaksanakan bersama sama dengan jajaran Lapas Kelas IIB Tahuna dan Lapas Kelas III Enimawira, Kamis (25/04/2024). 

 

Bertindak selaku inspektur upacara Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Tamako, Eduard Kaligis. Kegiatan Upacara Tabur Bunga adalah kegiatan rutin yang dilakukan setiap perayaan Hari Bhakti Pemasyarakatan guna menghormati Jasa Para Pahlawan yang telah gugur mengorbankan Jiwa dan Raga demi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

 

Perlu diketahui bahwa Sistem Pemasyarakatan di Indonesia lahir pada tanggal 27 April 1964 yang merupakan salah satu momen penting yang tercatat dalam sejarah Indonesia sebagai transformasi besar pergeseran paradigma dari sistem kepenjaraan menjadi Sistem Pemasyarakatan. Oleh karena itu diusia yang ke-60 Tahun Berbagai pembenahan yang terus dilakukan jajaran Pemasyarakatan dihadapkan pada berbagai tantangan dan dinamika permasalahan. Berbekal tata nilai Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, Inovatif (PASTI) yang dijunjung seluruh pegawai Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia serta Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju, yaitu deteksi dini, berantas narkoba, dan sinergi dengan Aparat Penegak Hukum (APH) dan melaksanakan program pelaksanaan prinsip dasar Pemasyarakatan (Back to Basics).

Mm 20240425 131119 0000

#KumhamSulut

#Kemenkumham

#RonaldLumbuun

#TorangBasudara

#LapasTamako

@kemenkumhamri

@kemenkumhamsulut

@ditjenpas

Lapas Kelas III Tamako

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III TAMAKO
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI UTARA

Jl. Lapas Kelas III Tamako (Jln,Raya Kampung Pokol Kec, Tamako, Kepulauan Sangihe (5855)
-

Email Kehumasan

Email Aduan
cabangrutantamako@gmail.com

Hari ini33
Kemarin158
Minggu ini539
Bulan ini1890
Total 32804

17-05-2024